Minggu, 18 Januari 2015

penulisan



Cokelat atau Coklat

Ada hal yang cukup menggelitik untuk di cari tahu mengenai dua kata, yang ini. Seringkali kita membicarakannya, mendiskusikannya, bahkan memakan produk dari kata ini, cokelat, eh coklat…eh mana sih yang benar mengejanya.
Usut punya usut, kata yang tepat adalah cokelat bukan coklat. Menurut kamus bahasa Indonesia cokelat adalah :
co.ke.lat
[n] (1) pohon yg termasuk jenis tanaman daerah panas, tingginya antara 5-6 m, berbunga dan berbuah sepanjang tahun, buahnya berwarna ungu atau kuning bergantungan pd batang yg besar, bentuknya lonjong, panjangnya antara 15-20 cm, mengandung biji spt kacang-kacangan antara 50-100 biji, biasa diolah menjadi bubuk atau kristal, dibuat minuman atau makanan lezat lainnya; Theobroma cacao; (2) bubuk tepung dr biji cokelat; (3) gula-gula yg dibuat dr bubuk cokelat
[n] warna merah kehitam-hitaman spt sawo matang
Namun ketika di klik website yang sama dengan kata COKLAT, “Maaf, kata coklat tidak ada dalam kamus!”. Begitupun ketika dicari di wikipedia ketika ketik COKLAT, halaman langsung menuju informasi mengenai kata COKELAT bukan COKLAT. Yang artinya adalah
Cokelat adalah sebutan untuk hasil olahan makanan atau minuman dari biji kakao (Theobroma cacao). Cokelat pertama kali dikonsumsi oleh penduduk Mesoamerika kuno sebagai minuman.
Cokelat umumnya diberikan sebagai hadiah atau bingkisan di hari raya. Dengan bentuk, corak, dan rasa yang unik, cokelat sering digunakan sebagai ungkapan terima kasih, simpati, atau perhatian bahkan sebagai pernyataan cinta. Cokelat juga telah menjadi salah satu rasa yang paling populer di dunia, selain sebagai cokelat batangan yang paling umum dikonsumsi, cokelat juga menjadi bahan minuman hangat dan dingin….
Namun pada kenyataannya kedua kata tersebut, cokelat dan coklat sering digunakan pada masyarakat kita di Indonesia, untuk menggambarkan pohon/tanaman, bahan makanan, produk siap makan seperti yang dimaksud diatas.
Manfaat cokelat begitu banyak.
1.     Cokelat akan meningkatkan suasana hati
Cokelat akan meningkatkan suasana hati sehingga semangat tetap terjaga, produktivitas meningkat dan kesuksesan pun akan dapat diraih. Cokelat mempunyai kandungan yang bermanfaat untuk meningkatkan perbaikan suasana hati (lift up mood. Dengan tubuh yang selalu fit maka suasana hati yang baik akan tetap terjaga.
2.     Mencegah penyakit jantung
Sebuah cokelat bar dapat membantu untuk mencegah penyakit jantung karena mengandung beberapa bahan kimia yang membuat sistem kardiovaskular berjalan lancar. Terutama dark chocolate dapat mengurangi risiko serangan jantung dengan presentase hampir 50% dan penyakit koroner sebesar 10%.
3.     Menurunkan tekanan darah
Cokelat mengandung flavonoid yang merupakan antioksidan. Antioksidan membantu menurunkan tekanan darah dengan memproduksi oksida nitrat. Hal ini juga menyeimbangkan hormon dalam tubuh.
4.     Menurunkan kolesterol
Makan cokelat juga membantu dalam menurunkan kolesterol jahat alias LDL. Disamping menurunkan LDL cokalt juga meningkatkan kolesterol baik atau HDL.
5.     Anti depresan
Cokelat bisa menjadi teman ketika mengalami masalah dan depresi. Hal ini karena cokelat mengandung serotonin yang merupakan anti depresan alami.
6.     Kandungan lemak rendah
Cocoa powder yang merupakan bahan utama dalam coklat rendah lemak. Jadi tak perlu khawatir untuk mengkonsumsi cokelat.
7.     Meningkatkan sirkulasi darah
Flavonoid  yang ada dalam cokelat dan akan membantu  meningkatkan sirkulasi darah selama 2-3 jam setelah dikonsumsi. Dengan melebarkan pembuluh darah di otak, flavonoid meningkatkan aliran darah.
8.     Menghindari kelelahan kronis
Kelelahan kronis merupakan ancaman bagi kesehatan dan kebahagiaan seseorang. Penyakit ini menyebakan sakit kepala, tubuh nyeri, jantung dan masalah pernapasan. Dengan mengkonsumsi cokelat akan membantu untuk menghindari sindrom kelelahan kronis.
9.     Menghambat penuaan
Keuntungan lain dari mengkonsumsi cokelat adalah bahwa hal itu membantu dalam menghambat penuaan. Hal ini dapat menghambat kerutan prematur atau garis yang menunjukkan penuaan di wajah. Coklat mengandung antioksidan alami untuk menundanya.
10.    Meningkatkan kesehatan mata.
Dengan mengonsumsi coklat maka kita bisa mendapatkan manfaat meningkatnya kesehatan mata kita. Hal ini dikarenakan aliran darah yang menuju ke retina meningkat dengan baik dan dapat membantu memperbaiki penglihatan dan kekuatan mata kita.
11.   Mengurangi risiko kanker.
Kakao, atau coklat, mengandung antioksidan yang menghentikan pertumbuhan kanker, dengan menyebabkan protein tertentu dalam tubuh untuk menonaktifkan bagian-bagian yang menghasilkan sel-sel tumor.
12.   Meningkatkan produksi insulin alami.
Dengan mengonsumsi cokelat, maka kita sama saja dengan meningkatkan produksi insulin secara alami. Hal ini juga membantu menurunkan resiko terkena diabetes. Dengan mengonsumsi cokelat kita juga mendapatkan energy tambahan untuk beraktifitas kembali.
13.    Dapat menghaluskan kulit.
Flavanols yang terdapat pada cokelat bisa melindungi kita dari sinar UV, menjaga kelembaban kulit  dan menjaganya untuk tetap bersinar. Cokelat juga membantu mempertahankan elastisitas kulit dan meremajakan sel-sel kulit.
14.   Membantu untuk menurunkan berat badan.
Cokelat bukan hanya memberikan efek senang akan tetapi juga dapat membantu dalam program diet. Cokelat yang kaya akan serat seperti dapat membantu untuk diet.
15.    Sangat baik untuk Kesehatan Otak
Cokelat yang bisa membuat syaraf-syaraf  rileks dapat membantu system kerja otak yang bekerja untuk mengontrol semua organ. Termasuk rasa senang yang akan membuat enjoy untuk beraktifitas.
Cokelat selain merupakan makanan yang lezat dan banyak digemari ternyata memiliki banyak manfaat untuk kecantikan. Berikut ini beberapa manfaat cokelat untuk kecantikan kulit.

1. Scrub
Anda bisa menggunakan cokelat bubuk dengan susu serta yoghurt untuk membuat scrub. Scrub ini bisa membersihkan dan mencerahkan kulit dan mengganti sel kulit mati. Bubuk cokelat juga bisa dilelehkan sebelumnya atau saat dicampur dengan susu. Aplikasikan scrub cokelat ini pada wajah dan leher yang basah. Oleskan scrub searah jarum jam atau berlawanan selama 10 menit. Lalu diamkan cukup dalam 5 menit dan basuh dengan air dingin.

2. Anti-ageing
Kita semua tentu tak ingin ada garis halus terlihat pada wajah. Dan ternyata cokelat juga bermanfaat untuk melawan penuaan kulit. Dark chocolate mengandung flavonoid yang meningkatkan elastisitas kulit dan mencegah penuaan. Lelehkan cokelat dalam susu lalu pijatkan pada kulit. Lakukan dua atau tiga kali dalam seminggu untuk mencegah munculnya garis-garis halus.

3. Pencerah kulit
Manfaat cokelat bagi kecantikan yang paling dikenal yaitu untuk facial. Cokelat yang lezat itu bisa mencerahkan kulit. Anda bisa mencampurkan cokelat bubuk dengan susu, madu, dan oatmeal. Aplikasikan pada wajah dan leher. Lalu diamkan selama 15-20 menit. Basuh dengan air dingin untuk dapatkan kulit yang segar, bersih, dan cerah dalam beberapa minggu.

4. Detoksifikasi kulit
Cokelat bubuk saat dicampurkan dengan kafein akan menjadi produk kecantikan terbaik untuk detoksifikasi kulit. Pijat kulit dengan campuran cokelat dan kafein itu untuk membersihkan kulit yang berminyak dan kusam.

5. Penggelapan kulit
Kerusakan kulit sering kali terjadi akibat terpaan sinar matahari. Lindungi kulit dari sinar UV dengan mengaplikasikan cokelat. Komposisi kecantikan ini mengandung flavonoid dan antioksidan yang melembutkan dan mencegah penggelapan kulit.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar